Loading

Ketik untuk mencari

Palestina

Faksi Perlawanan Arin al-Usud Beberkan Operasi Penyergapan Pasukan Khusus Israel di Nablus

Faksi Perlawanan Arin al-Usud Beberkan Operasi Penyergapan Pasukan Khusus Israel di Nablus

POROS PERLAWANAN – Dalam statemen yang dirilis Minggu 20 November kemarin, kelompok Arin al-Usud mengumumkan bahwa pada Sabtu pagi sebelumnya, mereka telah memancing Pasukan Khusus Israel ke dalam kota Nablus. Setelah itu, mereka menyergap Pasukan Khusus itu dengan hujan tembakan dan bahan peledak dari tiga arah.

Diberitakan Fars, Arin al-Usud dalam statemennya menyatakan telah menghadapi Rezim Zionis dengan taktik berbeda. Faksi ini merahasiakan para pemimpin dan serdadunya, sehingga menyulitkan pencarian informasi tentang mereka. Dengan demikian, Israel dan para anteknya tidak punya informasi tentang faksi Perlawanan ini.

Dalam kelanjutan statemen, warga Palestina diminta agar tidak memublikasikan foto pejuang Perlawanan mana pun di medsos, termasuk tidak menyimpan fotonya di barang-barang pribadi mereka.

Arin al-Usud juga meminta agar warga tidak memfoto pejuang Palestina atau merekam film-film dari kamera pengawas yang dipasang di depan rumah dan toko. Sebab, foto dan rekaman ini bisa menjadi “pedang di leher para pejuang”.

Dalam statemen ini disebutkan, Rezim Zionis berusaha meretas kamera-kamera itu untuk mengawasi pergerakan pasukan Perlawanan.

Statemen ini dirilis beberapa pekan setelah diterornya sejumlah petinggi serta anggota Arin al-Usud, dan beberapa hari setelah Tel Aviv mengklaim telah meredam faksi ini.

Pada Sabtu pagi lalu, baku tembak dahsyat terjadi antara Perlawanan Palestina dan Tentara Israel, menyusul serbuan Pasukan Khusus Zionis ke Nablus.

Tentara Israel mengepung perkampungan al-Yasaminah dan Haush al-Atut serta menangkap 2 pemuda Palestina bernama Mahmoud Husseini dan Abdulfatah al-Dalal. Namun Husseini dibebaskan sebelum Tentara Israel mundur dari Nablus. Mereka juga membebaskan al-Dalal setelah tiba di kamp pengungsi Hawarah di selatan Nablus.

Beberapa waktu lalu, Arin al-Usud melontarkan ancaman dan menyatakan bahwa Rezim Zionis akan dibuat tercengang dan syok oleh serangan-serangan faksi ini di Tepi Barat.

Tags:

Tinggalkan Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *