Loading

Ketik untuk mencari

Iran

Iran Sukses Bikin Rudal Balistik Hipersonik Baru di Tengah Sanksi dan Embargo Terkejam dalam Sejarah

Iran Sukses Bikin Rudal Balistik Hipersonik Baru di Tengah Sanksi dan Embargo Terkejam dalam Sejarah

POROS PERLAWANAN – Komandan Pasukan Dirgantara IRGC, Amir Ali Hajizadeh pada Kamis 10 November mengatakan, ”Sudah bertahun-tahun kita mengembangkan aktivitas di bidang kedirgantaraan di tengah sanksi-sanksi kejam dan embargo terberat dalam sejarah umat manusia.”

“Dengan izin Allah, kita berhasil membuat rudal balistik hipersonik modern, yang mampu melewati sistem-sistem perisai rudal paling modern saat ini. Rudal hipersonik ini juga bisa menargetkan sistem-sistem perisai rudal yang merupakan elemen terpenting pertahanan musuh,” imbuhnya, diberitakan Fars.

Hajizadeh lalu menyebut karakteristik rudal balistik hipersonik yang dibuat Pasukan Dirgantara IRGC ini.

Ia mengatakan, ”Rudal ini memiliki kecepatan sangat tinggi dan bisa bermanuver di atmosfer serta luar atmosfer. Rudal baru Republik Islam Iran ini bisa melewati sistem pertahanan yang bekerja di dalam atmosfer, juga sistem pertahanan luar biasa mahal yang menghadapi rudal-rudal di luar atmosfer. Saya rasa, hingga beberapa puluh tahun ke depan, tak ada teknologi yang bisa membendung rudal ini.”

Soal kemampuan lain rudal baru ini, Hajizadeh berkata bahwa rudal hipersonik ini bisa menargetkan sistem antirudal milik musuh dan hal ini merupakan lompatan besar generasi di bidang rudal.

Sehubungan dengan perang hybrid terbaru yang dilancarkan musuh terhadap Iran, Hajizadeh mengatakan, ”Musuh jelas berdiri tegak untuk mengadang negara dan bangsa kita. Kita harus bersiap untuk pertempuran di segala kancah, yang disebut dengan perang hybrid. Sekarang kita terlibat dalam perang keamanan, ekonomi, dan politik, termasuk perang psikologi besar-besaran terhadap bangsa kita. Ini semua dikarenakan musuh hendak mencegah kemajuan kita.”

Tinggalkan Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *