Loading

Ketik untuk mencari

Lebanon

Sayyid Nasrallah: Kemazluman Yaman Manifestasi Riil Karbala

Sayyid Nasrallah: Kemazluman Yaman Manifestasi Riil Karbala

POROS PERLAWANAN – Dalam peringatan gugurnya Imam Husain a.s, Sayyid Hasan Nasrallah menegaskan bahwa Hizbullah akan selalu berpihak kepada bangsa pejuang Palestina.

“Kami menyatakan simpati kepada warga Nigeria yang ditembaki saat memperingati acara Asyura. Dalam peringatan Asyura, kami membanggakan para syahid dan pejuang di Palestina, yang selalu melawan dengan keteguhan legendaris,” kata Sayyid Nasrallah, diberitakan Fars.

“Sama seperti 40 tahun lalu, kita menyatakan komitmen kepada norma suci ini dan menegaskan bahwa kita memihak bangsa pejuang Palestina. Sekali lagi kita mendeklarasikan komitmen kepada norma Palestina. Kita selalu berada di garis depan. Palestina adalah masalah utama. Kita tidak menantikan rasa iba dan keadilan dari AS atau para tiran. Namun kepada mereka yang mengaku sebagai Arab, kita katakan apa sikap kalian terhadap darah yang ditumpahkan di Tepi Barat, Quds, dan Gaza?”

“Bahrain adalah di antara pelaku terburuk normalisasi; rezim yang pada hari-hari lalu menunjukkan dirinya tidak tahan melihat bendera-bendera hitam dikibarkan di Manama atau tempat-tempat lain di negara ini. Kita mengingatkan kembali kemazluman rakyat Bahrain di hadapan sebuah rezim korup dan pengkhianat, yang menghalangi rakyat dari hak-hak alami dan utamanya, namun merangkul musuh rakyat dan memaksakan normalisasi atas mereka.”

“Kami juga menegaskan keberpihakan kami untuk bangsa pejuang Yaman yang diblokade, yang sudah beberapa tahun membela martabat dan Tanah Air mereka di hadapan penjajah, agresor, dan kaum arogan. Orang-orang Yaman tidak kenal lelah. Mereka selalu hadir di medan, di tengah blokade dan derita yang dialami. Kemazluman rakyat Yaman adalah perwujudan nyata keteguhan, kemuliaan, dan kemenangan darah atas pedang, juga manifestasi riil Karbala dan (perjuangan) Sayyid al-Syuhada Abu Abdillah,” tandasnya.

Tags:

Tinggalkan Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *