Loading

Ketik untuk mencari

Eropa

Meski Ditentang Uni Eropa, Italia Justru Impor Empat Kali Lipat Minyak Rusia

POROS PERLAWANAN – Dilansir Press TV, Italia telah meningkatkan impor minyak mentah Rusia meskipun ada upaya oleh Uni Eropa untuk mengakhiri ketergantungannya pada energi Rusia selama krisis Ukraina.

Italia telah mengimpor sekitar 450.000 barel per hari bulan ini, empat kali lipat dari Februari dan terbesar sejak 2013, kata laporan media pada Jumat.

Negara itu sekarang hampir menyalip Belanda sebagai importir terbesar minyak Rusia yang dikirim melalui laut di UE, menurut data yang diperoleh dari perusahaan pelacakan komoditas Kpler yang dikutip oleh Financial Times.

Kenaikan impor minyak Rusia yang belum pernah terjadi sebelumnya oleh Italia terjadi di tengah adanya proposal Uni Eropa kepada negara-negara anggota untuk sepenuhnya melarang impor energi Rusia dalam enam bulan ke depan.

Uni Eropa mengusulkan larangan itu sebagai bagian dari babak baru sanksi terhadap Moskow atas konflik Ukraina.

Namun, proposal tersebut membutuhkan persetujuan bulat oleh negara-negara anggota UE yang tetap sangat bergantung pada minyak Rusia.

Italia, Hungaria, Austria, dan Slovakia telah menyatakan keberatan tentang proposal tersebut, menurut diplomat yang dikutip dalam laporan media.

Negara-negara anggota Uni Eropa khawatir bahwa embargo minyak Rusia akan menyebabkan kenaikan harga di SPBU pada saat harga komoditas konsumen sudah meningkat karena konflik di Ukraina.

Namun, Kepala Kebijakan Luar Negeri Uni Eropa, Josep Borrell mengatakan bahwa sanksi anti-Rusia “sangat penting”.

“Kita harus menggunakan kemampuan ekonomi dan keuangan kita untuk membuat Rusia membayar harga untuk apa yang dilakukannya,” dia bersikeras.

Rusia melancarkan operasi militer di Ukraina pada akhir Februari, menyusul kegagalan Kiev untuk menerapkan ketentuan perjanjian Minsk dan pengakuan Moskow atas wilayah Donetsk dan Luhansk yang memisahkan diri.

Pada saat itu, Presiden Rusia Vladimir Putin mengatakan salah satu tujuan dari apa yang disebutnya “operasi militer khusus” adalah untuk “mende-Nazifikasi” Ukraina.

Tags:

Tinggalkan Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *