Loading

Ketik untuk mencari

Iran

Pemimpin Iran: Gerakan Imam Khomeini Ubah Isu Palestina Jadi Isu Utama Dunia Islam

Pemimpin Iran: Gerakan Imam Khomeini Ubah Isu Palestina Jadi Isu Utama Dunia Islam

POROS PERLAWANAN-Dalam peringatan wafatnya Imam Khomeini, Pemimpin Tertinggi Iran Ayatullah Ali Khamenei menyebut mendiang Pemimpin Revolusi Islam itu sebagai tokoh paripurna sejarah Iran. Menurutnya, revolusi yang dicanangkan Imam Khomeini telah menciptakan perubahan-perubahan besar di level negara, Umat Islam, dan dunia.

“Imam Khomeini bukan sekadar tokoh paripurna kontemporer, tapi juga sepanjang sejarah Iran. Tak seorang pun atau kelompok mana pun yang mampu menghapus beliau dari memori sejarah atau menyelewengkannya secara efektif dan lama, sebab matahari tidak bisa disembunyikan di balik awan,”kata Ayatullah Khamenei, diberitakan al-Alam.

Terkait perubahan besar yang diciptakan Imam Khomeini untuk bangsa Iran, Ayatullah Khamenei menjelaskan bahwa beliau dengan Revolusi Islam telah mengubah struktur politik monarki menjadi struktur kerakyatan, pemerintahan boneka menjadi pemerintahan independen, rezim antiagama menjadi Pemerintahan Islam, dan ketertindasan menjadi kemerdekaan.

Adapun perubahan dalam level Umat Islam, Pemimpin Iran menyatakan bahwa Imam Khomeini telah memunculkan kebangkitan Islami dan mengubah isu Palestina menjadi isu utama Dunia Islam.

“Imam mengembuskan nyawa di jantung bangsa Palestina. Kini Hari Quds Sedunia bukan hanya diadakan di Iran, bahkan Ibu Kota negara-negara nonmuslim menjadi pentas pembelaan terhadap rakyat tertindas Palestina,”kata Ayatullah Khamenei.

Keluar dari kepasifan di hadapan materialisme dan menarik perhatian bangsa-bangsa kepada spiritualitas disebut Ayatullah Khamenei sebagai poros perubahan yang diciptakan Imam Khomeini di level dunia.

Ayatullah Khamenei di hadapan ribuan warga di makam Imam Khomeini lalu menjelaskan sarana software dan hardware yang digunakan beliau dalam menciptakan perubahan-perubahan di atas.

Lembaran kertas dan kaset-kaset disebut Ayatullah Khamenei sebagai hardware Imam Khomeini untuk menyampaikan pesan dan pidatonya kepada masyarakat, sementara software yang digunakan beliau adalah “iman dan harapan.”

Ayatullah Khamenei dalam pesannya kepada rakyat Iran menegaskan, siapa pun yang mencintai Iran dan memperbaiki kondisi ekonominya, harus berusaha untuk menyebarkan serta menghidupkan “iman dan harapan” di tengah masyarakat.

Tags:

Tinggalkan Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *