Loading

Ketik untuk mencari

Suriah

Assad: AS dan NATO Tak Bisa Berbuat Apa-apa di Dunia

Assad: AS dan NATO Tak Bisa Berbuat Apa-apa di Dunia

POROS PERLAWANAN – Menlu Iran, Hossein Amir Abdollahian bertemu dengan Presiden Suriah, Bashar Assad pada Rabu 23 Maret kemarin.

Fars memberitakan, keduanya membicarakan kerja sama bilateral serta bertukar pendapat soal perkembangan regional-internasional.

Dalam kesempatan tersebut, Abdollahian menyampaikan selamat atas kesuksesan-kesuksesan Suriah di pentas politik dan lapangan. Ia juga menegaskan kelanjutan dukungan Republik Islam Iran untuk Pemerintah dan rakyat Suriah.

“Bab baru dalam hubungan di pentas kerja sama ekonomi dan perdagangan antara dua negara telah dimulai. Perluasan kerja sama ekonomi Iran dan Suriah telah dijadikan agenda secara serius oleh kedua belah pihak. Fasilitasi transportasi dan transit antara kedua negara mendapat perhatian khusus,” kata Abdollahian.

Menlu Iran menyambut baik proses normalisasi hubungan negara-negara Timteng dengan Suriah. Abdollahian juga menyinggung kesamaan pandangan Teheran-Damaskus dalam banyak isu regional-internasional.

“Dalam konflik-konflik regional, Iran menentang setiap perang dan mendesak agar perselisihan diselesaikan melalui dialog dan jalan damai politik.”

“Untuk itu, Iran menghendaki penyelesaian krisis Yaman melalui dialog antar-Yaman. Teheran percaya, perubahan perilaku sebagian negara-negara Kawasan bisa membantu tercapainya solusinya untuk Yaman,” tandas Abdollahian.

Berkenaan dengan perkembangan Ukraina, Abdollahian menyatakan penentangan Iran terhadap perang dan sanksi, serta menandaskan bahwa solusi politik adalah cara tepat mengatasi krisis Ukraina.

Di lain pihak, Assad menyinggung cepatnya perkembangan di Kawasan dan mengatakan, ”Setelah kegagalan AS di Afghanistan, terutama setelah perkembangan di Ukraina, menjadi jelas bahwa AS dan NATO tidak bisa berbuat apa-apa di dunia. Sebab itu, negara-negara Kawasan mulai membentuk barisan guna mencari pengganti dukungan AS.”

Assad menyatakan, lawatan sejumlah ulama Sunni Iran ke Suriah memiliki makna penting. Ia meminta Abdollahian untuk menyampaikan salam Presiden, Pemerintah, dan bangsa Suriah kepada Pemimpin Tertinggi Iran, Ayatullah Ali Khamenei dan Presiden Iran, Ebrahim Raisi.

Tags:

Tinggalkan Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *