Loading

Ketik untuk mencari

Eropa Palestina

Barcelona Resmi Putus Hubungan dengan Israel

POROS PERLAWANAN – Koresponden Al Jazeera melaporkan bahwa Pemerintah kota Barcelona di Spanyol memutuskan untuk memutus semua hubungan institusional dengan Israel sebagai protes terhadap agresi di Gaza, dan mengatakan bahwa keputusan tersebut akan berlanjut sampai “gencatan senjata tercapai dan hak-hak rakyat Palestina terjamin”.

Resolusi yang disetujui oleh Dewan Kota pada Jumat menyatakan bahwa semua serangan terhadap warga sipil dikutuk, termasuk “hukuman kolektif, pemindahan paksa, atau penghancuran sistematis rumah dan infrastruktur sipil, serta pemutusan pasokan energi, air, makanan, dan pasokan medis untuk masyarakat Jalur Gaza”.

Pemerintah kota Catalan menganggap bahwa hambatan utama bagi perdamaian abadi adalah pendudukan dan kolonisasi tanah Palestina, dan pengingkaran hak-hak rakyat Palestina, menurut resolusi tersebut.

Ini bukan pertama kalinya Barcelona memutuskan hubungan dengan Israel, meski terikat dengan perjanjian kembar dengan kota Tel Aviv selama 25 tahun.

Februari lalu, Wali Kota pada saat itu, Ada Colau yang berhaluan kiri, mengumumkan penangguhan perjanjian kembar tersebut, dan menulis surat kepada Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu bahwa keputusan ini akan tetap berlaku sampai Israel mengakhiri pelanggaran hak asasi manusia rakyat Palestina dan sepenuhnya melaksanakan kewajibannya berdasarkan hukum internasional.

 

 

 

 

 

Tags:

Tinggalkan Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *