Loading

Ketik untuk mencari

Iran

Reuters: Efek Rekonsiliasi Teheran-Riyadh, Saudi Tingkatkan Layanan untuk Jemaah Haji Iran

Reuters: Efek Rekonsiliasi Teheran-Riyadh, Saudi Tingkatkan Layanan untuk Jemaah Haji Iran

POROS PERLAWANAN – Sebuah media Inggris melaporkan bahwa jemaah haji Iran mendapatkan pelayanan haji yang lebih baik dari pihak Saudi, menyusul pulihnya hubungan diplomatik Teheran-Riyadh.

“Dengan adanya rekonsiliasi antara Saudi dan Iran, pelayanan dalam ritual tahunan ziarah ke tempat-tempat suci Islam dilakukan dengan lebih baik. Para jemaah haji Iran pekan ini dibawa ke Masjid al-Haram dengan bus yang benar-benar baru untuk melaksanakan salat Asar,” lapor Reuters, diberitakan Fars.

Saeed Mahdi, yang bertugas memimpin sekitar 2.800 jemaah haji Iran, mengatakan kepada Reuters bahwa Saudi bekerja sama lebih intens dalam mencarikan hotel untuk orang-orang Iran.

“Kami bersyukur bahwa situasi terus membaik. Insya Allah kami bisa memberikan pelayanan lebih baik untuk para peziarah masjid suci ini,” kata Mahdi.

Untuk pertama kalinya sejak 2019, Saudi telah mencabut semua pembatasan yang dibuat usai pandemi Covid-19. Saat ini, Saudi menjamu 2,6 juta jemaah haji di tahun 2023. Menurut media-media resmi Iran, sebanyak 87.550 jemaah haji tahun ini berasal dari Iran.

Iran dan Saudi beberapa bulan lalu telah sepakat untuk mengakhiri ketegangan diplomatik antara kedua negara.

Reuters mewawancarai Mohammad Hosseini, seorang jemaah haji Iran yang telah tiba di Makkah pada Kamis lalu. Ia mengatakan, ”Saya sangat gembira hubungan antara Pemerintah Iran dan Saudi telah mulai membaik. Ini akan memperbaiki kondisi dalam perjalanan Muslimin ke Rumah Allah.”

Reuters melaporkan bahwa hotel yang ditempati Hosseini dan para jemaah haji Iran dari Shiraz itu dihiasi sejumlah slogan tentang ritual haji berbahasa Parsi.

Salah satu slogan yang diterjemahkan Reuters berbunyi “Haji adalah dinamika Qurani, solidaritas Islami, dan dukungan untuk Masjid Aqsa”.

Tags:

Tinggalkan Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *