Loading

Ketik untuk mencari

Asia Barat

Dianggap Tak Lambangkan Kebebasan, Presiden Meksiko Tuntut Patung Liberty Dihancurkan

 

POROS PERLAWANAN – Diberitakan Fars, Presiden Meksiko Andres Manuel Lopez Obrador mengatakan, jika pendiri situs WikiLeaks, Julian Assange diekstradisi ke AS dan diadili, ia akan berusaha menyingkirkan patung Liberty di New York.

“Jika dia (Assange) dibawa ke AS dan dijatuhi hukuman terberat dan eksekusi di penjara, kita harus memulai kampanye untuk menyingkirkan patung Liberty (yang dihadiahkan Prancis dan berada di New York), sebab patung itu sudah bukan lagi simbol kebebasan,” kata Lopez dalam konferensi pers di Istana Kepresidenan Meksiko.

RIA Novosti melaporkan, Lopez juga memberi tahu ia akan kembali menggulirkan topik kemungkinan hukuman atas pendiri WikiLeaks dalam perundingannya dengan Presiden AS, Joe Biden.

Ia menambahkan, sebelum ini juga telah meminta Donald Trump untuk memberi grasi kepada Assange.

Sebelum ini, WikiLeaks mengabarkan, Mendagri Inggris Priti Patel telah menyepakati ekstradisi Assange ke AS. Ada kemungkinan ia akan menghadapi vonis hukuman penjara selama 175 tahun.

Assange menjadi buronan AS atas 18 tuduhan, termasuk spionase terkait publikasi sejumlah besar rahasia militer AS dan dokumen-dokumen diplomatik oleh WikiLeaks, yang diklaim Washington bisa membahayakan nyawa banyak orang.

Kemendagri Inggris dalam statemennya menyatakan, perintah ekstradisi Assange dirilis pada 17 Juni setelah dikaji oleh Pengadilan Umum dan Pengadilan Tinggi.

Pendukung Assange mengatakan, dia adalah pahlawan anti-establishment yang telah menjadi korban, karena dia mengungkap kesalahan AS dalam konflik di Afghanistan dan Irak. Mereka berpendapat, penuntutannya adalah serangan bermotif politik terhadap jurnalisme dan kebebasan berbicara.

Kantor Kemendagri Ingris mengatakan ekstradisinya sekarang telah disetujui, tetapi dia masih bisa mengajukan banding atas keputusan tersebut. WikiLeaks mengatakan Assange akan melakukan hal tersebut.

Tinggalkan Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *