Loading

Ketik untuk mencari

Palestina

Di Hari ke-24 Serangan, Tank-tank Israel Sengaja Tembaki Pusat Kesehatan di Gaza Selatan

POROS PERLAWANAN – Dilansir Press TV, tank-tank Israel menembaki wilayah selatan Jalur Gaza, tepat di hari ke-24 sejak rezim Tel Aviv secara berturut-turut membombardir wilayah yang diblokade itu.

Dalam sebuah pernyataan yang terbit pada hari Minggu, Militer Israel mengklaim bahwa tembakan tanknya mengenai posisi gerakan Poros Perlawanan Hamas Palestina, AFP melaporkan.

Belum ada laporan korban atau konfirmasi langsung dari Hamas.

Militer Israel mengklaim bahwa serangan tersebut datang sebagai balasan atas kiriman balon api yang diterbangkan oleh para pemuda Gaza dari wilayah Palestina ke wilayah pendudukan.

Rezim Tel Aviv terus menggunakan alasan yang sama untuk membombardir Gaza secara berturut-turut sejak 6 Agustus, dengan mengatakan bahwa balon api yang dikirim telah menyebabkan kebakaran di bagian wilayah pendudukan yang dekat dengan Gaza.

Secara terpisah, outlet media Palestina melaporkan bahwa pasukan Israel melancarkan serangan “disengaja” terhadap pusat kesehatan Palestina di Tepi Barat yang diduduki pada hari Minggu.

Serangan itu menargetkan sebuah bangsal khusus pasien virus Corona di Pusat Medis Aaliyah di kota al-Khalil (Hebron), Tepi Barat selatan.

Media mengatakan bahwa pasukan Israel dengan sengaja menembakkan gas air mata yang ditujukan kepada para pasien di sana, melukai sebanyak 25 dari mereka. Selain itu, sejumlah staf medis juga dilaporkan mengalami luka akibat serangan brutal tersebut.

Tags:

Tinggalkan Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *