Militer Yaman Ancam Berikan ‘Konsekuensi Mengerikan’ Jika Saudi Terus Lakukan Serangan Udara
POROS PERLAWANAN – Dilansir Press TV, militer Yaman telah memperingatkan koalisi Saudi bahwa akan ada “konsekuensi mengerikan” jika Riyadh tetap melanjutkan serangan udara terhadap Yaman.
Juru Bicara Angkatan Bersenjata Yaman, Brigadir Jenderal Yahya Saree mengatakan pada hari Minggu bahwa akan ada konsekuensi yang mengerikan bagi agresor Saudi jika mereka mengintensifkan serangan udara terhadap berbagai wilayah Yaman.
Dikutip dari Al-Masirah TV, Saree mengatakan bahwa Arab Saudi telah melakukan setidaknya 48 serangan udara di empat provinsi Yaman al-Jawf, Ma’rib, Hajjah, dan Sa’ada dalam dua hari terakhir, membunuh dan melukai beberapa orang Yaman.
Jenderal Saree menjelaskan, sembilan serangan udara diluncurkan di distrik Majzar di Ma’rib, sementara jet tempur koalisi Saudi menghantam berbagai wilayah berbeda di provinsi al-Jawf Yaman utara pada enam kesempatan.
Dia melanjutkan dengan mengatakan bahwa jet tempur koalisi Saudi juga melakukan 15 serangan udara terhadap distrik Abs dan Harad di provinsi Hajjah utara, dan 18 serangan lain dilakukan terhadap distrik Maran, Malahit dan Baqim di provinsi Sa’ada.
Setidaknya tiga warga sipil tewas dan banyak orang terluka dalam serangan udara oleh koalisi Saudi di provinsi pegunungan barat laut Sa’ada, saat orang-orang merayakan liburan Idulfitri.
Tentara koalisi Saudi terus melakukan serangan demi serangan terhadap wilayah Yaman, melanggar perjanjian gencatan senjata yang dibuat dan diumumkan sendiri oleh Saudi pada awal April untuk memberi kesempatan bagi Yaman menangani wabah virus Corona.