Loading

Ketik untuk mencari

Oseania & Asia

Pejabat AS Kunjungi Taiwan, China: Siapa Bermain Api Akan Terbakar

POROS PERLAWANAN – Dilansir Press TV, China memperingatkan Amerika Serikat untuk menghindari hubungan resmi dalam bentuk apa pun dengan Taipei, ketika seorang pejabat tinggi AS mengunjungi Taiwan.

Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China, Zhao Lijian mengatakan dalam jumpa pers harian di Beijing pada hari Rabu bahwa, “Mereka yang bermain api akan terbakar”.

Komentar itu muncul di tengah kunjungan Menteri Kesehatan dan Layanan Kemanusiaan AS (HHS) Alex Azar ke Taiwan, kunjungan dengan level tertinggi oleh seorang pejabat AS ke sana sejak 1979, ketika wilayah itu kembali dari Inggris ke pemerintahan China dan Amerika Serikat mengakui kedaulatan China atas pulau itu.

Pejabat senior AS tiba di Taipei untuk kunjungan tiga hari sejak hari Minggu. Kunjungan itu diklaim sebagai upaya untuk mempelajari pengalaman Taiwan dalam mengatasi epidemi virus Corona. Tapi, kunjungan tersebut secara luas dipandang sebagai upaya untuk menggertak Beijing.

Sementara itu, Azar pada hari Selasa mengkritik penanganan nasional China terhadap pandemi virus Corona, mengulangi tuduhan yang dibuat oleh Presiden AS, Donald Trump.

“Partai Komunis China memiliki kesempatan untuk memperingatkan dunia dan bekerja dengan dunia dalam memerangi virus. Tapi mereka memilih untuk tidak melakukannya, dan harga yang harus dibayar untuk pilihan itu meningkat setiap hari,” kata Azar.

Dia lebih lanjut menuduh China tidak memenuhi kewajibannya untuk memperingatkan dunia internasional ketika virus itu pertama kali muncul di Wuhan tahun lalu.

Amerika Serikat berada di peringkat terburuk di antara semua negara dunia dalam hal cara mengelola wabah virus Corona. Sejauh ini, AS menduduki peringkat pertama dalam hal jumlah kasus positif dan kematian, dan status itu didapat hanya dalam hitungan minggu sejak kasus pertama terdeteksi di sana.

Tags:

Tinggalkan Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *