Loading

Ketik untuk mencari

Lebanon Palestina

Sekjen Hizbullah: Tak Ada Orang Merdeka di Dunia Terlebih jika Dia Muslim, Pantas Abaikan Isu Palestina

Sekjen Hizbullah: Tak Ada Orang Merdeka di Dunia Terlebih jika Dia Muslim, Pantas Abaikan Isu Palestina

POROS PERLAWANAN – Sayyid Hasan Nasrallah berpidato pada Jumat malam 22 Oktober dalam rangka peringatan kelahiran Nabi Muhammad s.a.w.

Dilansir Fars, Sayyid Nasrallah mengatakan, Imam Khomeini menjadikan titik perbedaan terkait hari lahir Rasulullah s.a.w. sebagai titik pertemuan dan persatuan. Sejak kemenangan Revolusi Islam Iran, beliau menetapkan tanggal 12 hingga 17 Rabiulawal sebagai Pekan Persatuan.

Di bagian lain pidatonya, Sekjen Hizbullah menyinggung derita yang dialami bangsa Palestina. Ia berkata, ”Di Palestina ada bangsa tertindas yang dizalimi dan sengsara lantaran blokade serta krisis-krisis yang mencekik mereka. Salah satunya adalah isu para tawanan dan pengungsi di dalam serta luar Palestina.”

“Tak satu pun orang merdeka yang memiliki akal dan fitrah bisa berkata bahwa isu ini (Palestina) tidak berkaitan dengan dirinya. Apalagi jika dia seorang Muslim. Hal ini tidak termasuk intervensi dalam urusan negara lain. Kita tak bisa bersikap netral dalam hal ini,” papar Sayyid Nasrallah.

“Saat ini, dukungan finansial adalah salah satu sarana terpenting agar Palestina bisa bertahan. Siapa pun yang mampu, harus memberikan bantuan dana. Yang tidak bisa memberi uang atau senjata kepada Palestina harus mengambil sikap dan mendukungnya. Bukan malah bersikap abai dengan dalih-dalih kosong, seperti yang terjadi di banyak (negara) Dunia Arab.”

Menurut Sayyid Nasrallah, salah satu perlawanan yang harus dilakukan, dan bisa diwujudkan secara personal, adalah menyatakan sikap, pandangan, dan boikot.

Terkait konferensi pronormalisasi di Arbil, Irak, beberapa waktu lalu, Sayyid Nasrallah berkata bahwa sikap tegas Pemerintah dan aparat hukum telah meredam “virus” itu sejak awal. Andai tidak ada reaksi tegas, katanya, niscaya kondisi saat ini akan berbeda.

Tags:

Tinggalkan Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *